Friday, December 20, 2019

Kepribadian dan Emosi



Tujuan Pembelajaran

    Menjelaskan faktor-faktor yang menentukan kepribadian seseorang.

    Mengidentifikasikan sifat-sifat utama dalam model kepribadian.

    Menjelaskan dampak tipologi pekerjaan terhadap hubungan kepribadian dan unjuk-kerja.

    Membedakan emosi dan mood.

    Membandingkan felt versus displayed emotions.

    Memahami bagaimana membaca emosi.

    Menjelaskan kendala eksternal terhadap emosi.

    Menerapkan konsep tentang emosi dalam isu-isu Perilaku Organisasi.

Kepribadian

Apa itu kepribadian?

Keseluruhan cara yang digunakan oleh seseorang dalam bereaksi dan berinteraksi dengan orang lain.  (the sum total of ways in which an individual reacts and interacts with others).

Pola perilaku, pikiran, dan emosi yang unik dan relatif stabil, yang ditunjukkan oleh seseorang.

Determinan Kepribadian

   Hereditas (diturunkan dari orang tua; dari struktur molekul dari gen dalam kromosom).

   Lingkungan (kebudayaan, pola asuh, norma di tengah keluarga, teman, kelompok sosial, dan pengaruh lain yang dialami).

   Situasi (mempengaruhi dampak hereditas dan lingkungan thd kepribadian).

Sifat-sifat Kepribadian (Personality Traits)

yCiri-ciri menetap yang menjelaskan perilaku seseorang.

ySemakin konsisten ciri-ciri tersebut dan semakin sering muncul dalam situasi yang berbeda-beda, makin penting pula sifat-sifat ini dalam menjelaskan diri seseorang.

Sixteen Primary Traits

 

The Big Five Model

    Extroversion (sociable, gregarious, assertive)

    Agreeableness (good-natured, cooperative, trusting)

    Conscientiousness (responsible, dependable, persistent, organized)

    Emotional Stability (calm, self-confident, secure [positive] versus nervous, depressed, insecure [negative])

    Openness to Experience (à imagination, sensitivity, curiosity)

Atribut Kepribadian Utama yang Mempengaruhi Perilaku Organisasi

Locus of Control (internals & externals)

Machiavellianism

Self-Esteem

Self-Monitoring

Risk Taking

Type A Personality

Type B Personality

Kepribadian Tipe A

§ Bergerak, berjalan, dan makan dengan cepat/bergegas.

§ Merasa tidak sabar dengan “irama/kecepatan” dari kebanyakan peristiwa/kejadian.

§ Berusaha berpikir tentang, atau melakukan, dua hal atau lebih sekaligus.

§ Tidak dapat menikmati waktu luang.

§ Terobsesi dengan angka-angka, mengukur keberhasilan mereka dari berapa banyak yang mereka peroleh.

Kepribadian Tipe B

§ Tidak pernah “menderita” karena waktu dan ketidaksabaran.

§ Merasa tidak perlu menunjukkan atau membicarakan keberhasilan atau prestasi mereka kecuali situasi mengharuskan mereka melakukannya.

§ Bermain untuk bergembira dan relaksasi, ketimbang menunjukkan keunggulan mereka dengan segala cara.

§ Dapat bersikap santai tanpa merasa bersalah.

 

Apa itu Emosi?

Tiga istilah yang berkaitan:

KAffect: rentang perasaan yang dialami seseorang (a broad range of feelings that people experience).

KEmotions: perasaan mendalam (intens) yang diarahkan kepada seseorang atau sesuatu.

KMoods: perasaan yang cenderung kurang mendalam ketimbang emosi dan tanpa stimulus kontekstual.

Emotional Labour

    Setiap karyawan harus mengerahkan “tenaga” fisik dan mental pada saat ia membawa tubuh dan kemampuan kognitifnya ke dalam pekerjaan.  Tapi kebanyakan pekerjaan juga membutuhkan “tenaga” emosional.

    Emotional labor adalah situasi ketika seorang karyawan mengekspresikan emosi yang organizationally desired selama berlangsungnya interaksi interpersonal.

Felt Versus Displayed Emotions

   Karyawan dapat mengalami suatu konflik antara felt emotions dan displayed emotions.

   Felt emotions: emosi sesungguhnya dari seseorang.

   Displayed emotions: emosi yang organizationally required dan dianggap tepat dalam sebuah pekerjaan tertentu.

 

Emotional Intelligence

    Keterampilan, kapabilitas, dan kompetensi non-kognitif yang mempengaruhi kemampuan seseorang untuk berhasil dalam menghadapi tuntutan dan tekanan lingkungan.

    Lima dimensi Kecerdasan Emosi:

JKesadaran-diri (Self-awareness)

JKelola-diri (Self-management)

JMotivasi-diri (Self-motivation)

JEmpati (Empathy)

JKeterampilan sosial (Social skills)

 

 
Ekspresi Wajah yg Menunjukkan Emosi

Ringkasan dan Implikasi

y Kepribadian

§ Kepribadian membantu kita memperkirakan perilaku.

§ Kepribadian dapat membantu mencocokkan orang dengan pekerjaan, paling tidak pada sejumlah aspek.

y Emosi

§ Dapat menghambat prestasi kerja, terutama emosi negatif.

§ Dapat juga meningkatkan prestasi kerja.


0 comments:

Post a Comment

Blogroll

loading...
 

Catatanku Template by Ipietoon Cute Blog Design and Bukit Gambang